-->

Ilmu Sosial Dasar

Ilmu Sosial Dasar
Masyarakat

DAMPAK PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI BAGI KEHIDUPAN SEHARI - HARI

 

Dampak Positif dan Negatif  Dari Perkembangan Teknologi Informasi Bagi Kehidupan Sehari - Hari

Perkembangan teknologi masa kini bertumbuh kian pesat setiap harinya dan membuat hidup menjadi lebih mudah. Terlebih lagi di masa pandemi ini dimana kita diharuskan untuk tetap di rumah. 

Salah satu contohnya adalah bahwa kita dapat mendapatkan hal yang kita butuhkan hanya dengan beberapa klik saja diamana Sebelumnya kita harus mengunjungi toko secara langsung. Namun, apakah anda mengetahui apa teknologi itu sebenarnya dan apa saja dampak yang dirasakan?

Teknologi adalah semua sarana dan prasarana yang bermacam-macam bentuknya yang memenuhi keperluan hidup dan meningkatkan kenyamanan hidup manusia. Pada awalnya, bentuk teknologi yang dapat mempermudah hidup adalah sebuah barang.

Dampak Perkembangan Teknologi Informasi Yang Dapat Dirasakan

Perkembangan teknologi yang berkembang semakin pesat pastinya akan merubah gaya hidup kita, dan seperti yang telah dibahas sebelumnya, mempermudah hidup secara umum. 

Namun, perkembangan teknologi layaknya pedang bermata dua. Artinya, walaupun terdapat banyak dampak positif di satu sisi, ada juga beberapa dampak negatif di sisi lainnya. 

Dampak Positif Perkembangan Teknologi Informasi

Sisi dampak yang akan kami bahas pertama adalah dampak positif yang diberikan oleh perkembangan teknologi dalam keseharian kita. 

Beberapa pengaruh perkembangan teknologi yang dapat dikatakan sebagai positif adalah sebagai berikut:

·        Mempermudah dan mempersingkat proses pertukaran informasi

·        Meningkatkan efisiensi dan efektivitas pekerjaan

·        Memungkinkan pembelajaran online sepenuhnya

·        Dapat berkomunikasi dengan orang lain walaupun tidak berada di lokasi yang sama

Dampak Negatif Perkembangan Teknologi Informasi

Dampak positif yang dirasakan oleh berkembangnya teknologi dapat mempermudah dan meningkatkan kenyamanan hidup kita. Namun, terdapat beberapa pengaruh negatif dari perkembangan teknologi apabila tidak digunakan dengan bijak.

Beberapa dampak negatif perkembangan teknologi dapat dilihat dibawah ini:

·        Membuat candu terhadap gadget yang dimiliki dan aplikasi-aplikasi yang ada di dalamnya

·        Berkurangnya sosialisasi antar manusia karena terlalu fokus kepada dirinya yang berinteraksi dengan teknologi.

·        Meningkatnya jumlah pengangguran karena semakin banyak perusahaan yang menggunakan teknologi dibandingkan manusia.

Dari pembahasan diatas, dapat disimpulkan bahwa teknologi yang terus berkembang dapat membuat hidup kita lebih mudah dan nyaman. Meski begitu, jika tidak digunakan secara bijak, terdapat beberapa dampak negatif yang justru memperburuk kualitas hidup kita. Bagaimana kita menyikapi dampak-dampak dari perkembangan teknologi tergantung kepada diri kita sendiri.

0 Response to "DAMPAK PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI BAGI KEHIDUPAN SEHARI - HARI"

Tugas

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel